Explore Malang Selatan Yuk


Coban Tundo adalah salah satu wisata air terjun di kawasan kabupaten Malang tepatnya di bagian selatan yang sekarang ini banyak dikunjungi oleh para traveller.  Untuk letak nya sendiri coban tundo ini terletak di Dusun Sidoasri Desa Tambak Asri Kecamatan Sumber Manjing Wetan Kabupaten Malang. Dan jarak yang akan anda tempuh jika dari pusat kota Malang adalah sekitar 60 KM atau setara dengan 2 jam.

Bagi anda yang ingin berkunjung ke sana tetapi tidak mengetahui rute perjalanannya disini kami akan membagikan rute jalan menuju Coban Tundo jika anda dari Kota Malang – Bululawang – Turen – Dampit – Dampit (sumber suko – srimulyo – sukodono) – Sumber Manjing Wetan ( tambak asri – sido asri).  Atau anda dapat mencoba rute lain yaitu dari Malang – Bululawang – Turen – Talok – Sumber Manjing Wetan (druju –sitiarjo – kedung banteng –tambak asri –  sido asri).

Tetapi rute yang kedua ini jaraknya tempuhnya lumayan jauh sekitar 75 km atau bisa anda tempuh dalam kurun waktu 2 jam 30 menit perjalanan. Coban Tundo ini sering juga disebut dengan Coban Tundo Telu, dikarenakan mempunyai tiga tingkatan air terjun yang berbeda-beda tetapi masih berada dalam satu aliran. Untuk harga tiket masuk ke dalam wisata air terjun Coban Tundo ini anda hanya perlu membayar Rp.5000 dan biaya parkir juga sama Rp.5000 .

Coban Tundo Siji mempunyai ketinggian sekitar 5 meter dengan kedalaman 2 meter. Cocok untuk anda yang ingin berenang di coban tundo siji ini. Dan Selanjutnya adalah Coban Tundo loro yang mempunyai ketinggian sekitar 10 meter dengan kedalaman 7 meter. Jalan untuk menuju Coban Tundo loro ini anda harus berjalan sekitar 15 menit dari area parkir dengan melewati ladang dan perkebunan sekaligus Coban Tundo 3. Karena Coban Tundo loro ini letaknya tepat berada diatas Coban Tundo Telu.

Tetapi perlu di garis bawahi juga Coban Tundo loro ini menjadi tempat yang paling ramai pengunjungnya dibandingkan dengan Coban Tundo Siji dan Coban Tundo Telu.  Alasan tentunya Coban Tundo loro mempunyai viewnya sangat bagus, area lokasinya lebih luas, dan ada sebuah batu besar disamping air terjun yang seringkali dimanfaatkan oleh pengunjung untuk melompat, atapun selfi, dan bahkan ada yang memanfaatkannya untuk lompat sambil selfi dari atas batu tersebut. Selain itu juga ada beberapa orang yang berani melompat tepat  dari atas sampai dasar air terjun.

Tetapi bagi anda yang tidak bisa berenang jangan sekali- kali mencoba berenang di coban tundo loro ini tetapi jangan khawatir disini juga ada tempat persewaan ban yang bisa anda gunakan anda  cukup dengan membayar Rp.5000. Dan yang terakhir adalah Coban Tundo Telu adalah Coban Tundo yang tertinggi diantara kedua coban tadi, Coban tundo telu ini mempunyai ketinggian sekitar 15 meter. Coban Tundo Telu ini mempunyai view yang sangat indah dengan jatuh air yang mengalir kecil menyusuri batu tebing yang sangat tinggi menjulur panjang dari atas sampai dasar tebing. 

Dan sedikit tips singkat dari saya jika anda ingin berkunjung ke coban tundo ini bagi anda yang menggunakan kendaraan roda 2 anda dapat langsung masuk ke dalam area parkiran coban ini tetapi bagi anda yang menggunakan kendaraan roda 4 anda harus menitipkan kendaraan anda di rumah – rumah warga dikarenakan jalanan yang cukup sempit, dan sedikit informasi tambahan saja Jalanan yang akan anda lalui juga cukup berlubang sangat cocok bila anda menggunakan Toyota All New Fortuner. Itulah sedikit informasi yang dapat kami bagikan selamat berlibur.



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.